Waspadai Infeksi Saluran Kemih
By: Redaksi
| 0-6 months old, baby
Infeksi saluran kemih atau urinary tract infection (UTI) adalah infeksi yang menyerang saluran kemih. Saluran kemih ini merupakan bagian dari sistem ekskresi yang terdiri dari ginjal, kandung kemih, dan uretra. Uretra merupakan tabung yang menghubungkan kandung kemih hingga ke area alat kelamin. Diketahui, Infeksi ini disebabkan oleh bakteri, yang sering menyerang para bayi. Bakteri-bakteri tersebut masuk ke dalam bagian uretra dari kulit daerah pantat dan alat kelamin bayi, sehingga mengakibatkan peradangan di saluran kemihnya.
Walaupun agak sulit untuk mengidentifikasi apakah bayi Anda terserang UTI, Anda bisa melihat gejala-gejalanya. Dilansir dari Babycentre, beberapa gejala yang bisa Anda waspadai pada bayi Anda, antara lain: demam, muntah-muntah, terlihat selalu mengantuk dan lesu, rewel, tidak nafsu makan, berat badan sulit bertambah, kuning, terdapat darah pada urine, serta urine berbau tak sedap.
Ada beberapa hal yang Anda dapat lakukan untuk mencegah Si Kecil terinfeksi penyakit ini, yaitu dengan cara langsung mengganti popoknya bila ia buang air besar dan membersihkan pantatnya dari arah depan ke belakang saat mengganti popok. Anda juga perlu memberikan Si Kecil banyak asupan cairan agar bakteri-bakteri 'jahat' di dalam tubuhnya ikut keluar bersama urine saat ia buang air kecil. (Sagar/DMO/Dok. M&B)
Popular This Week
More From
}baby
9 Makanan Penyebab Sembelit pada Bayi
By: Vonda Nabila
50+ Inspirasi Nama Bayi yang Maknanya Berhubungan dengan Air
By: Vonia Lucky Pradhitya Rizqi
Bayi Telat Tumbuh Gigi, Ketahui 6 Penyebabnya, Moms!
By: Tiffany Warrantyasri
Waspadai 7 Penyebab Bayi Terlambat Merangkak, Moms!
By: Tiffany Warrantyasri