Bentuk Cinta Ayah Lewat Kolase Foto Anaknya
By: Redaksi
| family & lifestyle, health
Semua orangtua pasti senang mendokumentasikan milestone anaknya, namun itu tidak cukup bagi Munish Bansal, 41. Pasalnya, pria asal Gillingham, Kent, Inggris, mengumpulkan foto putrinya, Suma, sejak ia lahir sampai menginjak remaja. Ya, ia berhasil mendokumentasikan 6.7575 foto Suma tengah tersenyum dan mempersembahkannya sebagai hadiah ulang tahun Suma yang ke-18.
Munish memiliki niatan untuk melakukan projek tersebut ketika Rita, istrinya tengah mengandung buah hati mereka di tahun 1995. “Saya sudah memutuskan untuk melakukan ini ketika Rita hamil,” ujarnya dikutip melalui M&B UK.
Kolase foto Suma yang ia buat dimulai dari foto ultrasound Suma. Kemudian ia mengabadikan pertumbuhan anaknya setiap hari sampai ia tumbuh remaja. Munish menjelaskan, “Saya ingin mengingat pertumbuhannya setiap hari. Jika diperhatikan banyak perubahan yang terjadi pada anak di setiap bulannya. Saya tidak ingin melewatkan momen-momen itu.” (Sagar/DT/Dok. M&B)
Popular This Week
More From
}family & lifestyle
Family & Lifestyle health
By: Binar Murgati Pardini
5 Hal yang Perlu Diingat Jika Memiliki Suami Lebih Muda
By: Gabriela Agmassini Pramesvari
7 Cara Ampuh Mengusir Tikus di Dalam Rumah, Tak Perlu Pakai Racun!
By: Fariza Rahmadinna
7 Makanan Tinggi Kolesterol Baik (HDL) untuk Kesehatan Tubuh
By: Tiffany Warrantyasri